Bobotoh Siapkan Koreo untuk Big Match Lawan Persija

Rabu, 11 Januari 2023 18:12

Reporter : Rubby Jovan Primananda

top-news

Dok Instagram @im_bobs.

BANDUNG -- Duel sengit akan tersaji pada pertandingan sore hari ini, Rabu, 11 Januari 2023 antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung. Diketahui laga penuh gengsi tersebut akan dimeriahkan oleh aksi koregrafi dari ribuan Bobotoh yang akan hadir ke stadion.


Koreografi tersebut rencananya akan digelar di tribun timur, dengan memadukan kertas dan sejumlah banner-banner besar yang akan menghiasi pertandingan ini.


Koordinator Creative Division Bobotoh, Bob Jaelani, mengungkapkan persiapan koreografi yang akan dihadirkan pada pertandingan ini sudah mencapai 100 persen. 


Bob menuturkan koreografi kali ini merupakan lanjutan apa yang telah mereka buat. Sebenarnya pihaknya telah mempersiapkan sebuah koreografi untuk laga Persib versus Persija, sayang harus tertunda akibat tragedi Kanjuruhan beberapa waktu lalu.


“Sudah selesai, tinggal pemasangan koreo hari ini, dengan sistem dan gambar yang sama, gak ada perubahan,” ujar Bob saat ditemui di GBLA, pada Selasa, 11 Januari 2023.


Dia mengatakan untuk membuat satu kali koreografi, dia membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Dia mengaku butuh satu bulan untuk mengerjakan koregrafi tersebut.


“Hampir 1 bulan, dari pengerjaan sama perencanaan. Biaya lumayan lah ada keluar sampai 50 lebih atau 50 juta rupiah,” ungkapnya.


Lebih lanjut, Bob memastikan tidak akan menggunakan tema yang akan membuat pihak lawan tersinggung. Dia menegaskan hanya berfokus untuk memberikan dukungan kepada tim kesayangan mereka.


Temanya enggak ada provokatif kepada tim lawan. Kita fokusnya memberikan support ke tim Persib agar lebih baik lagi,” ujarnya.


Dia berharap aksi koreografi tersebut bisa memberikan dukungan secara moril kepada para punggawa Persib Bandung untuk bisa memberikan kemenangan di hadapan 26 ribu Bobotoh yang akan hadir ke stadion.


“Harapannya dengan koreografi besok dengan tema motivasi. Ya diharapkan Persib bisa memberikan kemenangan 3 poin untuk kita,” pungkasnya.

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...