Berdasarkan Penelitian, Rege Jean Page Jadi Pria Tertampan di Dunia
Senin, 30 Januari 2023 11:22
Reporter : Dinni Kamilani
Pemain series Bridgerton. Dok Instagram @regejean.
JAKARTA -- Pemain series Bridgerton, Rege Jean Page dinobatkan sebagai pria tertampan di dunia berdasarkan penelitian ilmiah kuno.
Seorang dokter ahli bedah plastik, Julian De Silva menyatakan wajah Rege memenuhi 93,65% keakuratan Greek Golden Ratio of Beauty Phi, atau ukuran ketampanan seseorang dari hitung-hitungan bentuk wajah.
"Wajah Page diketahui memiliki akurasi 93,65% berdasarkan standar kecantikan Greek Golden Ratio of Beauty Phi," ujar De Silva dilansir The Strait Times.
Skor ini membuat Rege Jean Page ada di peringkat teratas aktor paling tampan di dunia. Dia menggeser aktor pemeran Thor, yakni Chris Hemsworth, di posisi kedua dengan skor 93,53 persen.
Kemudian di posisi ketiga ada bintang Black Panther, Michael B Jordan, dengan skor 93,46%, disusul penyanyi Harry Styles 92,30%, serta pemain sepak bola Jude Bellingham yang akurasinya mencapai 92,22%.
De Silva mengatakan analisis tersebut menggunakan teknik pemetaan terkomputerisasi terbaru.
"Teknik pemetaan komputer baru ini memungkinkan kami untuk memecahkan beberapa misteri tentang apa yang membuat seseorang cantik secara fisik dan teknologi ini berguna saat merencanakan operasi pasien," ucapnya.
Berdasarkan analisis tersebut, Rege Jean Page dapat nilai tertinggi, sebab wajah tampannya yang dinilai klasik. Berikut dengan posisi matanya dan warna mata yang cokelat yang menawan.
"Bibirnya yang berbentuk sempurna juga mendapat nilai tinggi dan satu-satunya tanda yang dia dapatkan yang sedikit lebih rendah adalah untuk lebar dan panjang hidungnya," tambah dokter ternama di dunia kecantikan Inggris itu," tuturnya.
Setelah berperan di serial Bridgerton, Rehe Jean Page pun kini digadang-gadang untuk berperan menjadi James Bond setelah ditinggalkan oleh Daniel Craig.