Berbagai Gaya Calon Presiden Bersaing Mencuri Hati Pemilih

Jumat, 02 Februari 2024 16:51

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Tiga Pasangan Calon Presiden Kampanye Door to Door/TimDigo.id

 

Jakarta, DigoID-Heboh dengan Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024! Tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden memanfaatkan waktu kampanye yang makin sempit ini buat kerja semaksimal mungkin. Berbagai cara buat narik simpati masyarakat kian gencar diluncurkan. Dari kampanye akbar sampai ‘door to door’ ketuk pintu untuk sekedar menyapa masyarakat maupun memaparkan visi, misi, dan program kerjanya.

Gaya Kece Anies di Tapanuli Selatan

Bikin acara Kampanye Akbar di Lapangan Raja Najungal di Kecamatan Angkola Muaratais, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara (Sumut), Anies Baswedan, calon nomor satu, kece pake kemeja putih dan celana hitam. Dia bikin janji serius nih, fokus bangunin pantai barat Sumut. "Pantai barat Sumut, sumber daya alamnya luar biasa. Tanahnya kaya raya sehingga masyarakatnya perlu merasakan," kata Anies Kamis, 1 Februari 2024.

Lebih lanjut Anies ngomong kalau investasi di negara ini banyak dan penting dibangun. Hanya saja bukan investasi padat modal, tapi investasi yang padat karya jadi ciptain banyak lapangan pekerjaan buat masyarakat Indonesia.

Gak cuma itu, Anies juga ngasih pesan perubahan seperti nama koalisinya. Anies bilang di acara itu kalau datang ke sana buat bikin negara ini jadi adil dan makmur. 'Kita berkumpul di sini bukan sekadar bertatap mata, bukan sekedar bertatap muka. Kita berkumpul disini karena kita ingin menjadikan Indonesia adil makmur untuk semua.Kita ingin melakukan perubahan." So, kita lihat aja ya nanti ya!

Suara Menggelegar Prabowo di Makassar

Prabowo Subianto, calon nomor dua, gak mau kalah nih. Dengan suara menggelegar, nyemangatin puluhan ribu pendukung di Makassar, Sulawesi Selatan. Prabowo juga ceritain kalau dirinya dua kali kalah sama Jokowi, tapi menang di Sulsel. Lanjut juga cerita soal prajurit-prajurit tangguh dari Sulsel yang gak pernah nyerah.

Selain itu, Prabowo juga janji mau lanjutin program-program Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sekarang sudah bagus dan dinilai mentingin rakyat. "Presiden Jokowi melanjutkan pendahulu-pendahulu kita. Kita juga siap melanjutkan generasinya Presiden Jokowi. Kita KIM (Koalisi Indonesia Maju), tidak mau lagi menjual kekayaan kita murah-murah kepada bangsa lain."

Pake Mahkota, Ganjar Blusukan Pasar di Palembang

Ganjar Pranowo, calon nomor tiga, juga ikutan rame di Palembang. Disambut Ketua Tim Pemenangan Daerah dan partai politik pengusungnya dengan seremoni pemasangan Tanjak atau Mahkota Kain. Keren banget, bikin suasana semakin seru!

Ganjar juga nggak ketinggalan blusukan ke Pasar Palimo di Kemuning, Palembang. Nyapa pedagang, ngecek tingginya harga kebutuhan pokok, pokoknya nyambung sama masyarakat banget.

"Ternyata dari pasar ke pasar keluhannya masih sama, harga beras masih tinggi. Mereka jatuhnya sama di harga Rp14 ribu sampai Rp15 ribu. Lalu, gula yang dulu Rp14 ribu sampai Rp18 ribu. "Maka kalau hari ini rakyat berharap betul kebutuhannya bisa terpenuhi, rasa-rasanya siapapun yang hari ini punya tanggung jawab untuk stabilisasi harga, segera lakukan,” agak sedikit merintah, tapi boleh lah.

Semoga pas hari pencoblosan kita semua bisa pilih yang terbaik buat Indonesia, ya! Jangan lupa, coblos yang bener, biar makin asyik negeri kita. (wd)

Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...