Bandung-Braunschweig Lebarkan Kerja Sama Sister City

Sabtu, 26 November 2022 02:45

Reporter : Anggun Putri

top-news

Dok. Humas Pemkot Bandung

BANDUNG -- Kota Bandung dan Kota Braunschweig, Jerman telah menjadi sister city selama lebih dari 60 tahun. Kini kedua kota ini kembali mempererat hubungan.


Hubungan sister city dari kedua kota ini diantaranya kerja sama di bidang ekonomi perdagangan, industri, dan kepariwisataan. Termasuk juga ilmu pengetahuan, teknologi, pendidikan, kebudayaan, kesejahteraan, sosial, kepemudaan, dan keolahragaan. 


Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna bertemu dengan Duta Besar Republik Ferderal Jerman untuk Indonesia, H E Ina Lepel untuk membahas kerja sama sister city ini di Balai Kota Bandung, Kota Bandung, pada Jumat 25 November 2022.


"Kita ingin memperbaharui Memorandum of Understanding (MoU) sesuai dengan peraturan yang berlaku serta kebutuhan terkini dari kedua kota. Kota Bandung dan Kota Braunschweig sedang menyusun Plan of Action (PoA) sebagai lampiran untuk MoU pembaharuan," kata Ema dari rilis Humas Pemkot Bandung. 


Pada September 2022 lalu kedua negara telah lebih dahulu membahas beberapa hal terkait kerja sama. Di antaranya bidang lingkungan hidup, pengolahan sampah, baik berupa transfer pengetahuan, transfer teknologi maupun pertukaran best practice.


"Dalam bidang perdagangan, dijajaki kemungkinan untuk melaksanakan join event seperti pameran, business matching, serta promosi kopi Bandung kepada pemilik coffee shop di Kota Braunschweig, juga disediakannya Bandung Corner di Kota Braunschweig untuk display produk-produk unggulan Kota Bandung," kata Ema. 


Ema menambahkan, Pemerintah Kota Bandung juga terus berkomunikasi dengan Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Hamburg untuk pengiriman sampel kopi Bandung untuk dapat dicoba oleh pemilik coffee shop, khususnya di wilayah kerja KJRI di Hamburg. 


"Kita coba tawarkan kopi Bandung, kalau di Eropa itu kopi sudah jadi kekuasaan. Kita upayakan produk bisa terima disana," kata Ema.


Kerja sama lainnya yaitu di bidang pengembangan kapasitas Sumber Daya Manusia serta promosi kebudayaan dan pariwisata.


"Saat ini, seorang mahasiswa asal Kota Braunschweig sedang magang di Pemerintah Kota Bandung, tepatnya di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata," kata Ema.


"Magang mahasiswa tersebut dilaksanakan selama dua bulan dan akan selesai minggu depan," kata Ema.


Sementara itu, Duta Besar Republik Ferderal Jerman untuk Indonesia, H E Ina Lepel berharap kerja sama yang telah berjalan bisa lebih baik. Mulai dari pendidikan, Ilmu pengetahuan, teknologi kebudayaan hingga keolahragaan. 


"Saya akan sampaikan progres mengenai kerja sama sister city antara Kota Bandung dan Kota Braunschweig. Harapannya, kerja sama ini terus berjalan dan lebihnya bisa berkembang," Ina Lepel.

Redaktur : Hartifiany Praisra

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63