Api di Gudang Triplek Masih Membara, Damkar Tambah Personel
Selasa, 25 Oktober 2022 15:34
Reporter : Hartifiany Praisra

Dok. Rubby Jovan Primananda
BANDUNG -- Sudah lebih dari 12 jam kebakaran terjadi di gudang triplek di Jalan Soekarno Hatta nomor 501 Kota Bandung. Petugas pemadam kebakaran pun ditambah guna mengendalikan jago merah ini.
Saat ini petugas pemadam tetap berfokus memadamkan gudang triplek seluas dua ribu hektar dengan melakukan penyekatan agar tidak terjadi menjalar ke gedung lain. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Gungun Sumaryana mengungkapkan material ini sangat mudah terbakar sehingga menyulitkan pemadaman.
"Jadi memang ini pabrik triplek, material yang mudah terbakar dan agak sulit dipadamkan, tampak ketika melapor kondisi api sudah besar," kata Gungun pada Digo, Selasa 25 Oktober 2022.
Gudang tersebut berada di posisi yang menyulitkan damkar karena akses jalan sempit. Bahkan dua mobil damkar masih terjebak sehingga petugas harus mengevakuasi triplek menggunakan truk untuk membuka jalan damkar.
Di sisi lain, Gungun belum bisa memastikan taksiran kerugian materi dalam kejadian kebakaran ini. Saat ini Inafis dari Polrestabes Bandung diturunkan untuk mengetahui sebab kebakaran.
"Untuk taksiran masih belum bisa disampaikan,karena ini masih perlu waktu ini menaksir berapa kerugian dari kejadian ini," kata Gungun.
Total sudah ada 22 unit armada yang dikerahkan menuju TKP tergabung dari DISKAR PB dan bantuan dari Diskar Cimahi, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Total petugas yang diturunkan mencapai 99 orang dan dilakukan penutupan jalan sepanjang Jalan Soekarno Hatta.