Anggota DPR Sebut Alternatif Kembalinya Sepak Bola Indonesia

Minggu, 30 Oktober 2022 21:49

Reporter : Anggun Putri

top-news

Dok. Hartifiany Praisra

BANDUNG -- Seluruh kompetisi yang dinaungi oleh PSSI dihentikan sejak tragedi Kanjuruhan terjadi pada awal Oktober lalu. Tim Gabungan Independen Pencari Fakta mensyaratkan Kongres Luar Biasa sebagai cara kembalinya sepak bola Indonesia. 


Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi mengungkapkan alternatif-alternatif yang disarankan selama ini belum tentu bisa berjalan dalam waktu satu dua bulan. Sebagai contoh permintaan KLB yang baru disetujui oleh PSSI ini. 


"Kita harapkan ada perbaikan. Kunci perbaikan bagi saya adalah SOP atau peraturan pemerintah tentang pelaksanaan sepak bola," kata Dede Yusuf. 


Bagi Dede Yusuf, 120 ribu lebih orang bekerja dengan beririsan langsung dan tidak langsung pada sepak bola. Sehingga dengan tidak berjalannya kompetisi, akan banyak lagi yang terdampak. 


"Kalau Liga 1, 2 dan 3 dihentikan sementara, maka mereka pun terpending pendapatannya. Kami juga menginginkan bahwa azas keadilan harus tetap ada, dapur harus ngebul," kata Dede Yusuf. 


Tentu dengan membangun ulang stadion akan membutuhkan waktu lama. Belum lagi dengan KLB yang baru bisa berlangsung selama beberapa bulan ke depan yang membuat kompetisi semakin lama berjalan. 


"Ini paling mudah, untuk membuat peraturan pemerintah hanya dibutuhkan waktu sekian bulan untuk mematangkan SOP, setelah disepakati, dijadikan peraturan pemerintah atau apapun namanya dan inilah yang menjadi standar minimun, untuk penyelenggaraan liga boleh main lagi dengan catatan ada aturan mainnya," kata Dede Yusuf. 


Dede Yusuf mengakui tragedi Kanjuhan memiliki dampak domino pada sepak bola lainnya. Untuk itu dia berharap dengan adanya peraturan pemerintah ini bisa menjadi jawaban agar kejadian serupa tidak terulang kembali. 


"Tidak boleh terulang lagi. Karena yang terjadi kemarin bencana kemanusiaan dalam level skala dunia. Jadi jangan sampai nama baik indonesia tercoreng di dalam dunia persepakbolaan dunia. Karena ke depan kita akan menjadi penyelenggara (Piala Dunia) U-20, jadi kita benar benar harus bikin standar prosedur ini dengan baik," kata Dede Yusuf. 

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...