Amerika dan Inggris Lancarkan Serangan Udara ke Yaman

Jumat, 12 Januari 2024 18:24

Reporter : Ekadyana N. Fauzi

top-news

Ilustrasi serangan US dan UK ke Yaman/TimDigo.id

 

Jakarta, DigoID-Amerika Serikat dan Inggris melancarkan serangan dari udara dan laut terhadap sasaran militer Houthi di Yaman, tindakan yang dilakukan sebagai tanggapan atas serangan kelompok tersebut terhadap kapal-kapal di Laut Merah.

Kelompok Houthi yang didukung Iran mengatakan serangan mereka terhadap rute pelayaran di Laut Merah adalah bentuk dukungan terhadap Palestina dan Hamas.

Presiden Amerika Serikat Joe Biden memperingatkan dalam sebuah pernyataan pada Kamis malam waktu setempat, dia tidak akan ragu untuk mengambil tindakan lebih lanjut jika diperlukan.

"Serangan yang ditargetkan ini adalah pesan yang jelas, Amerika Serikat dan mitra kami tidak akan menoleransi serangan terhadap personel kami atau membiarkan pihak yang bermusuhan membahayakan kebebasan navigasi," kata Presiden Biden, dilansir Reuters, Kamis,12 Januari 2024.

Sedangkan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan dalam sebuah pernyataan, serangan itu menargetkan kemampuan Houthi termasuk drone, rudal balistik dan jelajah, radar pesisir, dan pengawasan udara.

Serangan tersebut dilakukan dengan pesawat terbang, kapal laut dan kapal selam. Seorang pejabat AS lainnya mengatakan lebih dari selusin lokasi menjadi sasaran dan serangan tersebut dimaksudkan untuk melemahkan kemampuan militer Houthi, dan bukan hanya sekedar simbolis.

“Kami mengincar kemampuan yang sangat spesifik di lokasi yang sangat spesifik dengan amunisi yang presisi,” kata seorang pejabat militer AS.

Sementara, Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan dalam sebuah pernyataan, "indikasi awal menunjukkan kemampuan Houthi untuk mengancam pengiriman barang dagangan telah terpukul." lanjutnya

Terpisah, seorang pejabat Houthi mengonfirmasi adanya "serangan" di Ibu Kota Sanaa serta Kota Saada dan Dhamar, serta di Provinsi Hodeidah, dan menyebutnya sebagai "agresi Amerika-Zionis-Inggris."

Para saksi mata mengatakan, serangan tersebut menargetkan pangkalan militer yang berdekatan dengan bandara Sanaa, sebuah situs militer di dekat bandara Taiz, sebuah pangkalan angkatan laut Houthi di Hodeidah dan situs militer di provinsi Hajjah.

AS mengatakan Australia, Bahrain, Kanada, dan Belanda mendukung operasi tersebut, dan berusaha menampilkan serangan tersebut sebagai bagian dari upaya internasional untuk memulihkan arus bebas perdagangan di jalur utama antara Eropa dan Asia yang menyumbang sekitar 15 persen dari total lalu lintas pelayaran dunia.

Dalam pernyataan setelah serangan tersebut, Arab Saudi menyerukan untuk menahan diri dan “menghindari eskalasi”.

Sebelumnya, Kelompok Houthi menentang seruan PBB dan dunia internasional untuk menghentikan serangan rudal dan drone terhadap rute pelayaran Laut Merah, meski sudah diperingatkan konsekuensi jika itu tidak dilakukan.

Redaktur : seno

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63