Akan Lawan PSIS Semarang, Luis Milla Optimis Persib Raih Hasil Positif
Selasa, 31 Januari 2023 10:03
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Dok. Instagram @luismillacoach
BANDUNG — Pelatih Persib Bandung Luis Milla terus berusaha melanjutkan tren positif kemenangan bagi skuadnya. Pasalnya tim berjuluk Maung Bandung itu sukses mempertahankan rekor tak terkalahkan di 12 laga terakhirnya.
Persib Bandung akan melawan PSIS Semarang pada pekan ke-21 dalam lanjutan Liga 1 2022/2023. Rencananya pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Selasa, 31 Januari 2023.
Luis Milla mengungkapkan kondisi tim dalam keadaan yang siap untuk menyambut pertandingan ini, terlebih Persib Bandung sedang dalam tren positif setelah di laga terakhirnya berhasil memberi kemenangan atas Borneo FC.
“Persib mendapat hasil yang bagus dan itu memumbuhkan kepercayaan diri pemain,” ujar Milla, Senin, 30 Januari 2023.
“Kami sudah siap untuk pertandingan besok. Saat ini kami sedang dalam momentum yang bagus,” ungkapnya.
Pelatih asal Spanyol itu menganggap pertandingan ini sangat penting, dengan begitu Milla berharap Persib bisa kembali menjaga tren positif bisa kembali dipertahankan.
“Bagi kami ini adalah satu pertandingan penting dan kami meminta pemain untuk tampil dengan menaruh hormat kepada tim lawan,” ujarnya.
Jelang laga nanti, Milla mengaku cukup mengetahui kekuatan dari PSIS Semarang. Dia menuturkan tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar juga sama-sama sedang dalam momentum yang baik di dua laga terakhirnya.
Oleh karena itu, dia meminta kepada anak asuhannya untuk tampil habis-habisan layaknya pertandingan ini seperti laga final.
“Lawan kami juga sekarang sedang berada dalam momentum yang bagus, mereka berhasil meraih kemenangan ketika menghadapi Arema dan RANS. Jadi kami harus tampil layaknya memainkan laga final,” pungkasnya.
Saat ini, Persib Bandung berada di posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan 39 poin dari 19 pertandingan. Menghadapi PSIS Semarang, mereka memiliki motivasi tinggi demi kembali merebut posisi puncak klasemen.