Aji Ramu Persebaya dalam Waktu Singkat untuk Hadapi Persib
Jumat, 09 Desember 2022 23:28
Reporter : Anggun Putri
Pelatih Persebaya, Aji Santoso. Dok. digo id.
SEMARANG -- Persebaya Surabaya akan bertemu dengan Persib Bandung di Stadion Jatidiri, Semarang pada Sabtu 10 Desember 2022. Dalam laga ini Persebaya Surabaya hanya memiliki waktu persiapan satu hari saja.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengakui timnya hanya memiliki waktu ketika latihan resmi. Hal ini karena Aji memberikan waktu libur agar timnya bisa beristirahat dengan maksimal.
"Kami akan melakukan persiapan hari ini terakhir, mencoba melakukan latihan untuk tujuannya persiapan pertandingan besok," kata Aji.
Persebaya baru saja menghadapi Barito Putera pada Kamis 6 Desember 2022 dengan kemenangan 3-2 bagi timnya. Setelah itu Aji memberikan program pemulihan dan memberikan libur satu hari bagi tim.
"Kemudian kami berpinsah dari Yogyakarta ke Semarang, jadi kita baru bisa latihan itu ketika official training, di latihan itu bagaimana memainkan Persebaya untuk mengantisipasi Persib Bandung," kata Aji.
Di sisi lain, Aji tutup mata atas sistem baru Liga 1 untuk sisa paruh pertama musim 2022/2023. Persebaya yang bertindah sebagai tim tamu tentu mendapat keuntungan dengan laga berlangsung di tempat netral tanpa penonton.
"Tidak ada tim tamu dan tim tuan rumah, karena kita bermain di tempat netral, jadi saya tidak pernah berpikir sama sekali, ketika lawan Barito Putera kita tidak melihat siapa tuan rumah, jadi tidak ada masalah buat saya," kata Aji.